Resep Mudah Membuat Kue Kering Kacang Hijau
Resep Mudah Membuat Kue Kering Kacang Hijau
Resep Mudah Membuat Kue Kering Kacang Hijau
Kue kering kacang hijau yang satu ini terbuat dari kacang hijau pilhan jadi rasanya lebih halus dan lembut dari kue kering kacang tanah. Sensasi gurih rasa kacangnya itu sangat terasa saat digigit. Kue Kacang hijau ini merupakan Kue kering sederhana yang termasuk salah satu kue kering populer yang mudah kita jumpai saat lebaran. Kue Kacang Hijau ini nikmat sekali disajikan dengan secangkir teh panas.
Jika anda ingin membuat kue kering spesial, cobalah resep kue kering kacang hijau yang istimewa ini. Resep membuat Kue kering kacang hijau ini sangat mudah dan sederhana sama seperti membuat kue kering sagu , kue kering semprit atau kue kering nastar. Cobain yuk resep kue kering yang manis dan renyah ini. Berikut Resep Cara Membuat kue kering kacang hijau sederhana.
Jika anda ingin membuat kue kering spesial, cobalah resep kue kering kacang hijau yang istimewa ini. Resep membuat Kue kering kacang hijau ini sangat mudah dan sederhana sama seperti membuat kue kering sagu , kue kering semprit atau kue kering nastar. Cobain yuk resep kue kering yang manis dan renyah ini. Berikut Resep Cara Membuat kue kering kacang hijau sederhana.
Resep kue Kering kacang hijau:
telur 3 kuning
3 putih telur
gula pasir 1/2 sdm
garam 1/4 sdt
50 gram gula pasir halus
tepung terigu 15 gram (protein sedang)
tepung maizena 30 gram
kacang hijau kupas 50 gram
Cara membuat kue kacang hijau:
- sangrai kacang hijau dengan api kecil selama 5 menit. Setelah agak dingin haluskan dengan blender atau di tumbuk kemudian diayak dan ditimbang seberat 30 gram
- Kocok kuning telur bersama gula pasir hingga adonan memutih. Sisihkan.
- Kocok putih telur dengan garam hingga agak mengembang. Masukkan gula halus sedikit demi sedikit sambil terus dikocok hingga adonan kue mengembang.
- Sambil dikocok perlahan, Masukkan kocokan kuning telur sedikit demi sedikit.
- Sambil diayak, masukkan tepung kacang hijau, tepung terigu, tepung maizena aduk sampai rata.
- Masukkan adonan kedalam kantong plastik segitiga. Semprotkan pada loyang
- yang telah dialasi kertas roti.
- Panggang dalam oven panas dengan suhu 180 derajat Celsius selama 10 menit. Kemudian ubah suhunya menjadi 150 derajat Celsius selama 10 menit atau sampai matang dan kue kacang hijau kering. Angkat dan siap dinikmati.
Agat lebiih tahan lama simpan kue dalam toples kedap udara. Hidangkan sebagai teman santai ngopi atau minum teh. Selamat mencoba resep membuat kue kering kacang hijau. Coba juga resep aneka kue kering lebaran yang renyah dan lezat.
Demikianlah Artikel Resep Mudah Membuat Kue Kering Kacang Hijau
Sekian resep masakan indonesia Resep Mudah Membuat Kue Kering Kacang Hijau, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sekian postingan resep masakan kali ini.
0 Response to "Resep Mudah Membuat Kue Kering Kacang Hijau"
Post a Comment